Tuesday, March 16, 2010

Nissan Micra Di Luncurkan Di Thailand

Setelah sempat diperlihatkan di ajang Geneva Auto Show, mobil murah Nissan yakni Nissan Micra akhirnya diluncurkan di Thailand.

Mengusung mesin mungil 1.200 cc, mobil yang mendapat sebutan March di Thailand, China dan Jepang serta Micra di India, Eropa dan pasar lainnya, Micra lahir dengan harga lumayan murah yakni hanya 375.000 baht sampai 537.000 baht saja atau sekitar Rp 105 juta sampai Rp 150,4 jutaan.


Dari negeri gajah putih, Thailand itu, Micra dipastikan akan segera 'jalan-jalan' ke berbagai negara lain. karena itulah tidak heran target penjualan hingga 1 juta unit sampai tahun 2013 pun diyakini dapat tercapai.

Chief Operating Officer Nissan, Toshiyuki Shiga seperti dikutip dari Reuters, Rabu (17/3/2010) mengatakan bahwa mobil kompak tersebut akan segera dijual di lebih dari 160 negara. Thailand hanyalah salah satu pabrik dari empat pabrik Micra nantinya yakni di China, India dan Meksiko.

Sementara itu, untuk urusan dapur pacu si mungil Micra ini mengendong mesin berkapasitas 1.200 cc. Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga 80 PS atau 78 Hp dengan torsi sebesar 108 Nm.

Sedangkan kadar CO2 115 gram per kilometer. Kadar emisi inilah yang membuat Micra bisa disebut sebagai mobil ramah lingkungan alias eco-car.

Recananya, Indonesia akan mendapat kesempatan untuk mencicipi mobil murah Nissan ini. Bila tidak ada halangan, tahun depan atau 2011, Nissan Micra akan mulai merambah pasar mobil Indonesia.

No comments:

Post a Comment